|
|
Home
> Education
> Story
> Keberanian Gaya Belanda |
|
Keberanian Gaya Belanda |
|
Seorang pria takut kepada istrinya.
“Pergilah ke bar, minumlah
sampai mabuk, kemudian pulang ke rumah dan pukulilah
istrimu,” saran salah satu temannya.
Maka suami penurut ini minum beberapa gelas dan
memukuli istrinya dengan cukup keras, merasa hebat
bahwa sekali itu telah menang atas istrinya.
Kemudian dia menangis. Istrinya bertanya kenapa
dia merubah sikap lembutnya begitu tiba-tiba. Orang
itu berkata bahwa dia tidak dapat mengingat apa
pun. Sekarang istrinya mulai memukulinya, dan dia
menjadi takut dan mengaku bahwa dia mengikuti anjuran
temannya. Istrinya memukulinya dengan lebih keras
lagi dan berkata, “Temanmu
itu bukan siapa-siapa, tetapi kamu adalah seorang
cendekiawan. Bukankah kamu mempunyai pendapat sendiri?
Kamu layak dihukum karena mendengarkan orang lain.” |
|
Prev
| Next |
|
|
Komentar:
Seorang pengecut cepat atau lambat akan mengkhianati
diri sendiri dan temannya. |
|
VEGETABLE ROOTS
Adalah lebih mudah untuk dikenal oleh dunia luar
daripada benar-benar mengenal dirimu sendiri; adalah
lebih mudah untuk membuat orang lain percaya bahwa
kamu mempunyai kesadaran untuk membedakan yang baik
dan yang buruk daripada meyakinkan dirimu sendiri
bahwa kamu tidak pernah melakukan hal-hal yang memalukan
sepanjang hidupmu. |
|
Taken From
Michael C. Tang Book “Kisah-Kisah
Kebijaksanaan China Klasik - Refleksi Bagi Para
Pemimpin” |
|
|
|
|
|